Peluang bagus yang tidak boleh dilewatkan bagitu saja bagi teman-teman yang berminat untuk kuliah di Telkom University. Telah dibuka pendaftaran Voca Champ, sebuah lomba yang berhadiah beasiswa kuliah gratis sampai lulus di Fakultas Ilmu Terapan (FIT) Telkom University.
Ada delapan kategori lomba yang bisa kalian pilih:
- Digital Marketing Entrepreneurship
- Hotel Review Competition
- Re-Design UI/UX Website
- Video Vokasi
- Creative Video Competition
- IoT and Personal Branding
- Karya Tulis “Peranan Revolusi Teknologi Industri 4.0”
- Gameverse Competition
Ketentuan Umum:
- Lulusan SMA/SMK/MA tahun 2021, 2022, dan 2023
- Lomba bersifat perorangan
- Setiap peserta hanya bisa mengikuti 1 kategori lomba
Tata Cara Pendaftaran:
Sebelum mendaftar, pahami dulu semua ketentuan rinci kategori lomba yang di pilih (klik di sini, lalu klik kategori lombanya). Setelah memahami semua ketentuan dan menyiapkan dokumen yang diminta, silakan mendaftar dengan mengisi Formulir Pendaftaran secara online (klik di sini). Pendaftaran tidak dipungut biaya alias gratis.
Informasi lengkap masing-masing lomba bisa dibaca di website resmi Telkom University.
Batas Akhir Pendaftaran: 12 Mei 2023
Mudah-mudahan informasi ini bermanfaat. Selamat berlomba, semoga berhasil.