MCW (Miracle Corners of the World) Global, lembaga nirlaba yang berpusat di New York Amerika Serikat, mengundang generasi muda dari seluruh dunia untuk ikut dalam Young Leaders Access Program (YLA). Program ini merupakan program pelatihan dengan tujuan membantu peserta menjadi pemimpin dalam menciptakan perubahan-perubahan positif di lingkungan masyarakat masing-masing.
YLA merupakan program berdurasi satu tahun dengan diawali sesi Program Musim Panas (Summer Program) di Amerika Serikat pada akhir Juli 2020. Pada bagian akhir Summer Program, peserta menyusun rencana kegiatan yang spesifik untuk mengatasi masalah-masalah di masyarakat lingkungannya. Sekembalinya ke negara masing-masing, peserta akan mengimplementasikan rencana tersebut dengan mendapat bimbingan jarak jauh dari para pembimbing selama 1 tahun.
Fasilitas Pendanaan:
- Penginapan selama Summer Program
- Biaya penerbangan dan perjalanan
- Biaya makan
- Biaya-biaya lain yang diperlukan selama Summer Program
- Tidak termasuk biaya paspor, visa, dan dokumen perjalanan lainnya
Persyaratan Umum:
- Usia 18-26 tahun
- Lancar berbahasa Inggris lisan dan tulisan
- Punya komitmen kuat pada lingkungan masyarakat
- Bersedia mengikuti seluruh rangkaian program, serta implementasi selama setahun
Prosedur Pendaftaran:
Pendaftaran secara online melalui Laman Pendaftaran kemudian ikuti langkah-langkah sesuai petunjuknya. Peserta yang dinyatakan lolos seleksi diwajibkan melakukan deposit senilai USD 100 yang akan dikembalikan setelah selesai Summer Program (pelajari dengan teliti segala sesuatu mengenai program ini sebelum melakukan deposit). Pertanyaan terkait pendaftaran YLA silakan ditujukan ke email apply@mcwglobal.org.
Penjelasan lengkapnya bisa dibaca di situs resmi MCW Global.
Batas Akhir Pendaftaran: 5 Januari 2020
GRATIS Panduan Kuliah di Amerika SerikatMudah-mudahan informasi ini bermanfaat. Selamat mendaftar, semoga berhasil.